Tips Kacamata Berdasarkan Rambut Kekinian

Tetap Matching Antara Gaya Rambut Dan Frame Lensa

Posted by Optikal Bahari on July 28, 2020 · 5 mins read
Tips Memilih Kacamata Sesuai Wajah Supaya Terlihat Keren

Tips Memilih Kacamata Berdasarkan Rambut

Memilih kacamata yang tepat dapat meningkatkan penampilan Anda. Salah satu faktor penting yang perlu dipertimbangkan adalah warna rambut Anda. Rambut merupakan mahkota Anda dan memiliki peran penting dalam menentukan keseluruhan penampilan. Warna rambut dapat memengaruhi bagaimana kacamata terlihat pada Anda. Oleh karena itu, penting untuk memilih kacamata yang sesuai dengan warna rambut Anda.

Warna rambut alami pada dasarnya sangat banyak dan biasanya ini berdasarkan daerah tempat tinggal. Bagi orang Indonesia, warna rambut hitam dan cokelat mungkin akan lebih dominan. Namun bagaimana Kamu memilih kacamata jika memiliki warna rambut pirang atau perak? Tentu akan sulit, bukan? Karena itu, ketika Kamu memutuskan untuk membeli sebuah kacamata, kenali dulu warna rambutmu. Pilih kacamata yang sesuai dengan warna rambut dan model rambut. Ada banyak sekali tips memilih kacamata seperti ini yang bisa Kamu lakukan. Lalu apa saja tips memilih kacamata?

Rambut Hitam atau Pirang, Terapkan Tips Memilih Kacamata Berdasarkan Rambut

Rambut Hitam atau Pirang, Terapkan Tips Memilih Kacamata Berdasarkan Rambut

Rambut hitam mungkin adalah yang paling umum dijumpai dan paling mudah menyesuaikan pilihan kacamata. Biasanya orang yang memiliki rambut hitam cocok untuk memakai kacamata model apa saja. Kamu akan tetap tampil menarik meskipun menggunakan kacamata dengan frame tipis ataupun tebal. Bukan hanya itu saja, Kamu juga bisa menggabungkannya dengan warna kacamata apa saja. Meskipun warna hitam juga sangat cocok untuk model rambut hitam, namun Kamu juga bisa berkreasi dengan warna lain. Cobalah untuk memilih warna biru muda atau warna cerah yang lain.

Namun cobalah untuk menghindari kacamata dengan warna yang pucat atau sejenisnya. Warna pucat biasanya akan merusak keseimbangan warna dan juga tidak akan terlihat proporsional. Ini bisa jadi tips memilih kacamata berdasarkan rambut supaya kacamata yang Kamu gunakan terlihat lebih menarik. Model rambut pirang mungkin sangat unik bagi sebagian kalangan karena terlihat berbeda dari yang lain. Warna kuning keemasan adalah ciri khas dari rambut ini dan karena itu juga kacamata dengan warna pastel akan lebih cocok. Warna-warna hangat seperti biru, merah muda, atau yang lain.

Namun karena keunikannya ini juga, Kamu jangan coba untuk memakai kacamata dengan warna sejenis. Bukan hanya akan tampak sia-sia, namun orang tidak akan tahu bahwa Kamu memakai kacamata. Kacamata akan menyatu dengan warna rambut dan ini tentu merusak keseimbangan warna. Meskipun begitu, bentuk frame kacamata apa saja bisa cocok dengan rambut pirang. Kamu tidak perlu khawatir akan hal tersebut. Hanya saja Kamu perlu menghindari warna emas atau kuning supaya kesan kacamata lebih nampak. Ini juga untuk mempertegas kacamata yang sedang Kamu pakai saat ini.

Tips Memilih Kacamata Berdasarkan Rambut Berwarna Cokelat

Tips Memilih Kacamata Berdasarkan Rambut Berwarna Cokelat

Tips memilih kacamata berdasarkan dengan rambut cokelat pada dasarnya sangat mudah. Rambut cokelat hampir sama dengan rambut hitam sehingga warna kacamata apa saja bisa sesuai. Yang lebih menarik adalah kacamata warna cerah biasanya adalah perpaduan yang sangat pas dengan rambut cokelat.

Namun, untuk kacamata dengan frame tebal dan memiliki warna gelap juga masih bisa dipadukan. Kamu bisa berkreasi lebih banyak dengan kacamata yang Kamu miliki saat ini. Tidak ada batasan untuk warna rambut cokelat. Dengan begini tentu Kamu bisa dengan mudah memilih kacamata yang sesuai.

Informasi tentang kacamata bisa Kamu dapatkan di website atau fanpage Facebook Optikal Bahari. Kamu juga perlu ke toko kami di Kemayoran, Jakpus, Jln. Bendungan Jago No. 447 supaya mendapatkan beragam kacamata menarik. Tips memilih kacamata berdasarkan rambut ini adalah salah satu informasi yang Kamu dapatkan tentunya. Untuk respond yang lebih cepat, silahkan menghubungi kami di nomor HP/WA ini +6281932235445. (Optikal Bahari)


← Previous Post Next Post